Liverpool - Manajer Everton Ronaldo Koeman kecewa dengan Wayne Rooney karena insiden lalu lintas. Meski begitu, Rooney tak kehilangan tempatnya di laga akhir pekan ini.
Pesepakbola berusia 31 tahun itu ditahan polisi karena kedapatan mengendarai mobil dalam keadaan mabuk, Jumat (1/8/2017) dinihari waktu setempat. Rooney lantas dibebaskan dengan jaminan tapi diharuskan menghadiri persidangan di Pengadilan Stockport pada 18 September.
Kasus ini sudah jelas mencoreng reputasi Rooney sendiri dan Everton. Selain itu, perilaku ini dikhawatirkan bisa membawa pengaruh buruk pada anak-anak yang mengidolakan dia.
Bukan hanya harus berurusan dengan hukum, mantan pemain internasional Inggris itu turut menghadapi sanksi dari The Toffees. Akan tetapi, Rooney tetap akan dipercaya Koeman untuk tampil melawan Tottenham Hotspur, Sabtu (9/9).
"Sudah jelas saya sangat kecewa dengan situasi terkait Wayne Rooney. Kami sudah berbicara pada hari Selasa dan chairman Bill Kenwright juga berbicara dengan Wayne tentang situasi ini," Koeman mengatakan yang dilansir ESPNFC.
"Perkara kedisiplin akan diselesaikan secara internal di waktu yang tepat dan ini saja yang bisa saya katakan mengenai kasus Wayne Rooney."
"Dia akan bermain pada hari Sabtu. Kalau saya melihat Wayne tidak dalam kondisi fisik dan mental yang baik, maka dia tidak akan bermain," Koeman menambahkan.
Rooney membawa dampak positif sejak kembali ke Everton dari Manchester United di musim panas ini. Dia telah mencetak dua gol dalam tiga laga pertama di Premier League.
(rin/krs)
Pesepakbola berusia 31 tahun itu ditahan polisi karena kedapatan mengendarai mobil dalam keadaan mabuk, Jumat (1/8/2017) dinihari waktu setempat. Rooney lantas dibebaskan dengan jaminan tapi diharuskan menghadiri persidangan di Pengadilan Stockport pada 18 September.
Kasus ini sudah jelas mencoreng reputasi Rooney sendiri dan Everton. Selain itu, perilaku ini dikhawatirkan bisa membawa pengaruh buruk pada anak-anak yang mengidolakan dia.
"Sudah jelas saya sangat kecewa dengan situasi terkait Wayne Rooney. Kami sudah berbicara pada hari Selasa dan chairman Bill Kenwright juga berbicara dengan Wayne tentang situasi ini," Koeman mengatakan yang dilansir ESPNFC.
"Perkara kedisiplin akan diselesaikan secara internal di waktu yang tepat dan ini saja yang bisa saya katakan mengenai kasus Wayne Rooney."
"Dia akan bermain pada hari Sabtu. Kalau saya melihat Wayne tidak dalam kondisi fisik dan mental yang baik, maka dia tidak akan bermain," Koeman menambahkan.
Rooney membawa dampak positif sejak kembali ke Everton dari Manchester United di musim panas ini. Dia telah mencetak dua gol dalam tiga laga pertama di Premier League.
(rin/krs)