BANDUNG - Setelah mencabut dukungan dari pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar-Ahmad Syaikhu, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jawa Barat membuat manuver politik baru.
Tanpa mengajak Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Gerindra diam-diam telah menjalin koalisi dengan tiga partai politik, yakni Partai Demokrat, PPP dan PAN. Kesepakatan koalisi terjalin setelah Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Mulyadi bertemu dengan Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat Iwan Sulandjana, Ketua DPW PPP Jawa Barat Ade Munawaroh dan Ketua DPW PPP PAN Hasbullah Rahmad di Bogor, Kamis (14/9/2017) malam.
"Jadi setelah saya mengumumkan untuk mencabut pernyataan saya tentang mendukung Pak Deddy Mizwar dan Pak Syaikhu, maka saya mengambil langkah cepat agar di Pilgub Jabar Gerindra bisa berhasil. Saya merapat dengan Demokrat, PAN dan PPP," kata Mulyadi di Bandung, Jumat (15/9/2017).
Mulyadi menjelaskan, dalam pertemuan empat partai tanpa PKS tersebut, koalisi ini sengaja tidak dulu membahas nama calon gubernur atau wakil gubernur Jawa Barat.
"Pertemuan dilakukan untuk memastikan kita bisa bekerja sama. Hal yang kita tindaklanjuti dari pertemuan itu kita sepakat tidak bicara kandidat," bebernya.
"Gerindra melakukan ini karena Kita menginginkan menjadi solusi Jawa barat bukan sebagai bagian dari sekedar ritual lima tahunan", Pungkas Mulyadi.
Sumber : KOMPAS.com